Standar Kolam Renang

       Standar ukuran kolam renang yang dikeluarkan oleh Fédération Internationale de Natation (FINA), organisasi yang mengatur kompetisi air, adalah panjangnya 50 m, lebar 25 m, memiliki 10 lintasan dengan lebar 2,5 m per masing-masing lintasan, kedalaman minimum 2 m, volume air 2.500 m3, suhu airnya antara 25-28 oC, dan intensitas cahayanya lebih dari 1.500 lux.PENGUKUR WAKTU

Pengukur waktu ditempatkan di kedua sisi dinding kolam, tebalnya 1 cm. Perenang wajib menyentuh papan pengukur waktu ini ketika pembalikan dan finish.

Pada permukaan papan pengukur waktu ini ada deretan lubang kecil yang berfungsi menghilangkan tekanan air, sehingga bagian sentuh dari papan pengukur tidak akan terpengaruh oleh gerakan air, bahkan oleh pusaran air yang kuat. Waktu hanya akan dicatat ketika papan disentuh oleh perenang.

Tinggi balom start antara 0,5 m sampai dengan 0.75 m dari permukaan air. Ukuran balok start 0,5 m x 0,5 m dengan kemiringan tidak boleh melebihi 10o, balok start ini memiliki lapisan dari bahan anti licin di atasnya.

Catatan waktu mulai dihitung ketika perenang meninggalkan balok start ini, tetapi data waktu yang didapat tidak dijadikan patokan sebagai penentu false start.

Beijing National Aquatics Center atau dikenal dengan nama National Aquatics Center atau lebih dikenal dengan julukannya The Water Cube adalah pusat olah raga renang yang dibangun untuk menyelenggarakan pertandingan cabang olah raga renang pada Olimpiade musim panas tahun 2008 di Beijing

Leave a comment